Kota Surabaya serta Transportasinya Yang Berkembang


Indonesia merupakan negara berkembang dengan penduduk yang banyak. Ekonomi Indonesia pun mengalami pertumbuhan dari tahun ke tahun. Masuknya industri ke kota-kota besar juga membantu perekonomian warga setempat.
Mungkin Anda sudah tahu wilayah Jabodetabek di kawasan barat Indonesia yang memiliki banyak kawasan industri. Bagaimana dengan bagian timur Indonesia, Anda tahu?

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya :

5 Tempat Kuliner Nongkrong Arek Surabaya

Ada satu kota yang sering dibicarakan soal kemajuannya. Kota Surabaya. Kota berjuluk kota pahlawan ini memang mengalami perkembangan pesat dalam hal ekonomi dan wajah kota ini pun ikut berubah. Gedung-gedung bertingkat kini menghiasi kota Surabaya, para pebisnis pun berbisnis di sana.
Pusat-pusat bisnis itu tentu tidak berpusat di satu titik saja tapi tersebar di beberapa kawasan. Karena penyebarannya yang luas maka diperlukan satu hal penting. Apa itu? Transportasi.

Berbagai Moda Transportasi Darat di Surabaya


Kini di berbagai negara maju, transportasi umum menjadi pilihan utama dalam mobilitas warga. Tidak mau tertinggal dalam hal transportasi dengan kota-kota Jabodetabek maka kota ini pun menyediakan berbagai alat trasportasi yang mumpuni.
Ada 2 transportasi umum yang tersedia di kota ini.
Transportasi umum dalam kota
Tidak berbeda jauh dengan ibukota Indonesia, Jakarta, kota Surabaya juga memiliki angkutan dalam kota. taksi, bus kota, dan angkutan kota adalah transportasi yang biasa ditemukan di berbagai kota besar di Indonesia.
Ada juga becak dan becak motor yang bisa dijadikan pilihan untuk ke berbagai tempat di Surabaya. Ada beberapa terminal di kota ini, seperti Joyoboyo, Bratang, dan Jembatan Merah sehingga bisa berguna untuk berkeliling kota Surabaya.
Apa hanya transportasi dalam kota yang tersedia? Tidak. Tersedia pula moda transportasi berikut.
Transportasi umum regional
Di kota pahlawan ini, tersedia pula moda transportasi kereta komuter. Rute-rutenya antara lain, Surabaya-Lamongan, Surabaya –Mojokerto, dan Surabaya-Sidoarjo-Porong.
Salah satu yang lebih dikenal warga di sana adalah kereta api Delta Ekspres yang menghubungkan Surabaya-Sidoarjo. Kereta bertenaga diesel ini merupakan KA komuter ekonomi yang menjadi primadona warga Sidoarjo dan sekitarnya. Kenapa?
Karena melintas di dalam kota dan ada halte pemberhentiannya. Halte? Benar, dinamakan halte dan bukan stasiun karena bentuknya yang lebih mirip halte bus.
Salah satu halte yang dekat dengan pusat bisnis adalah halte Jemursari. Di kawasan ini banyak tempat-tempat bisnis, hotel, hingga tempat kuliner. Kawasan ini memang cukup lengkap.
Jika Anda akan berkunjung ke kawasan Jemursari untuk berbisnis maka bisa menginap di salah satu hotel di sana. Ada satu hotel yang bisa dipertimbangkan. Yello Hotel Jemursari.
Hotel berbintang 3 ini dilengkapi fasilitas ruang pertemuan yang bagus. Bertemakan gaul, trendi, dan bisa selalu terhubung menjadikan hotel ini cocok bagi para eksekutif muda. Sesuai dengan tema, hotel ini menyediakan fasilitas internet nirkabel yang bisa dimanfaatkan untuk selalu terhubung.
Bingung mencari hotel di Jemursari, Surabaya? Tidak perlu bingung lagi. Anda bisa memilih Yello Hotel Jemursari.

No comments